IMG-20240124-WA0057-1024×638
Berita

Ketum KONI Pusat Membuka Resmi BK PON XXI/2024 Aceh-Sumut DOB Cabor Futsal & Sepak Bola 

Bertempat di GOR Futsal Timika, Papua Tengah, Ketum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman membuka secara resmi Babak Kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Tahun 2024 di Aceh-Sumatera Utara khusus Daerah Otonom Baru (DOB) cabang olahraga Futsal dan sepak bola. 

Seluruh provinsi DOB mengutus kontingennya masing-masing untuk berebut tiket PON XXI Aceh-Sumut. Keempat provinsi baru yang berlaga antara lain, Papua Barat Daya, Papua Tengah, Papua Pegunungan dan Papua Selatan. 

BK sepak bola dan futsal khusus DOB memperebutkan total 4 kuota dari nomor pertandingan sepak bola dan futsal yang mana masing-masing ada dua nomor yakni putra dan putri. 

Di luar futsal & sepak bola sebagai olahraga beregu, DOB memiliki keistimewaan sebagai provinsi baru, yakni 30 kuota wildcard untuk nomor pertandingan individu. 

Kelak, Ketum KONI Pusat berharap munculnya atlet-atlet sepak bola dan futsal Indonesia dari DOB. Selain itu, diharapkan juga provinsi DOB yang lolos PON XXI, dapat menjadi kuda hitam. 

“Sudah tidak terbantahkan lagi, bahwa Tanah Papua memiliki talenta-talenta hebat cabang olahraga sepak bola. Dengan adanya DOB, kita berharap bibit-bibit atlet berprestasi dapat lebih terjaring. Dengan program pembinaan yang baik, saya yakin akan banyak atlet-atlet DOB yang memperkuat Tim Nasional Indonesia,” kata Ketum KONI Pusat.

Pasca pembukaan resmi, dilakukan penyerahan simbolis dukungan bola dari FIFA melalui PSSI. FIFA memberikan dukungan bola kepada provinsi DOB, masing-masing 2.000. Ketum PSSI Erick Thohir diwakili Exco Vivin Cahyani dan Kairul Anwar. 

“Semoga bola yang diserahkan ini bermanfaat dan menambah jumlah Sekolah Sepak Bola (SSB), semakin banyak yang pada akhirnya menjadi sumber talenta berbakat sepak bola,” ujar Vivin. 

Ketum KONI Pusat dan Waketum I KONI Pusat Mayjen TNI Purn Dr.Suwarno juga turut memberikan bola secara simbolis.

Setelah itu, Ketum KONI Pusat dan jajarannya menyaksikan laga sepak bola putra di Stadion Wania Imipi. Tim Papua Pegunungan menang telak dengan skor 7-1 dari Papua Selatan. Setelah pertandingan usai, Ketum KONI Pusat menyapa kedua kontingen yang telah bertanding.

Bertolak kembali ke GOR Futsal Timika, Ketum KONI Pusat menyaksikan tim futsal putra Papua Pegunungan sempat tertinggal 2 gol dari tuan rumah Papua Tengah. Namun Papua Pegunungan bangkit hingga menyelesaikan babak pertama dengan skor 3-3. Pertandingan diakhiri dengan kemenangan Papua Pegunungan dengan skor 7-3.

virtual-cabor-utama-e1705564013401
Berita

KONI Pusat Gelar Rapat dengan Bidang Media dan Humas Cabang Olahraga

Setelah menyelenggarakan rapat virtual bidang Media dan Humas dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi pada 17 Januari 2024, bidang Media dan Humas KONI Pusat menggelar rapat virtual dengan induk cabang olahraga pada Kamis 18 Januari 2024.

Kabid Media dan Humas Achmad Effendi Soen mewakili Ketum KONI Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman, membuka resmi rapat virtual tersebut. Mengawali pertemuan tersebut dengan mengajak seluruh bidang Media dan Humas yang hadir untuk turut mempublikasikan kegiatan olahraga, khususnya terkait Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara Tahun 2024.

Pengurus Besar Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PB.PODSI) yang diwakili Brata T.Hardjosubroto menyambut baik pertemuan virtual ini. “Humas ini penting, 272 juta Rakyat Indonesia berhak tahu apa yang terjadi di PON XXI Aceh-Sumut. Media humas menjadi mata, telinga, dan merasakan apa yang terjadi,” katanya.

Dayung akan dipertandingkan di Aceh. Brata berharap cabang olahraga dengan venue yang jauh dari pusat kota juga harus produktif. Oleh karenanya dibutuhkan dukungan infrastruktur internet dan sumber daya manusia.

Azhari Nasution dari Pengurus Besar Wushu Indonesia (PB.WI) berharap KONI Pusat membuat himbauan agar bidang media dan humas induk cabang olahraga dapat lebih berperan aktif dalam publikasi PON XXI Aceh-Sumut 2024. Diharapkan induk cabang olahraga, baik Pengurus Besar (PB) maupun Pengurus Pusat (PP) dapat mengeluarkan surat keputusan (SK) atau lainnya sebagai landasan penugasan kepada bidang media dan humasnya. Namun bisa juga bidang Media dan Humas sudah termasuk dalam SK Panpel cabang olahraga.

Senada dengan Azhari, bidang humas Pengurus Besar Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB.PABSI) Eko Julianto menilai bahwa aliran berita berasal dari cabang olahraga di venue. “Keberadaan media center, alirannya data dari cabang olahraga,” tambahnya.

Virtual-Utama-e1705480899149
Berita

Bidang Media dan Humas KONI Seluruh Indonesia Bertekad Sukseskan Publikasi PON XXI Aceh-Sumut 2024

Pertemuan virtual bidang Media dan Humas Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat dengan bidang Media dan Humas KONI seluruh Indonesia digelar pada Rabu tanggal 17 Januari 2024. Ketum KONI Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman memberikan arahan diawal pertemuan. Fokus kerja bidang Media dan Humas tahun ini adalah untuk menyemarakan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara Tahun 2024.

“Rangkaian Pekan Olahraga Nasional itu sudah dilakukan, pertama Technical Delegate (TD) meeting, kemudian Chaf de Mission (CdM) meeting juga sudah dilakukan di Aceh maupun Sumatera Utara, kemudian berbagai kegiatan yang terkait dengan Bimbingan Teknis (Bimtek).,” ujar Ketum KONI Pusat menegaskan bahwa seluruh rangkaian PON XXI berjalan dengan baik.

Ketum KONI Pusat berpesan agar publikasi terkait PON XXI Aceh-Sumut 2024 harus terus dilakukan. Indonesia adalah negara dan bangsa besar, sehingga berbagai kegiatan akbar dapat berjalan secara paralel. “Saya paham, bahwa saat ini kita sedang dalam masa pemilihan umum di mana di semua daerah itu yang menonjol adalah pemberitaan-pemberitaan terkait itu, tetapi tidak mungkin PON XXI Aceh-Sumut itu akan sukses apabila kita juga tidak berupaya untuk mensosialisasikan itu kepada seluruh masyarakat Indonesia,” tambah Ketum KONI Pusat.

Tekad seluruh masyarakat olahraga prestasi Indonesia harus menjadikan PON XXI sebagai momen persatuan bangsa pasca perbedaan kala pemilu.

“Pada siang hari ini kita duduk bersama untuk kita menyamakan persepsi kita, untuk menyamakan langkah kita, bagaimana mensosialisasikan Pekan Olahraga Nasional (PON) ini di tengah sedang berjalannya rangkaian pemilihan umum,” tandas Ketum KONI Pusat.

Disampaikan juga agar publikasi memanfaatkan seluruh sosial media sepanjang tahun 2024. Tentunya di samping media konvensional yang tersedia.

Terkait menyemarakan PON XXI Aceh-Sumut 2024, KONI Pusat juga telah menyelenggarakan Run for PON yang juga Countdown. KONI Sulawesi Tengah menyusul menyelenggarakan ‘Fun Run 5K Negeri Seribu Megalit’ di Kota Palu pada 23 Desember 2023.

“Saya harapkan setelah itu akan ada lagi kegiatan yang menyemarakan PON XXI Aceh-Sumut 2024, saya akan koordinasi dengan Ketua KONI provinsi untuk buat kegiatan serupa dengan tujuan memeriahkan PON XXI,” tegas Ketum KONI Pusat.

Staf Ahli Ketum KONI Pusat, Raja Pane berharap agar animo PON XXI muncul dari daerah-daerah juga. Ia menyarankan agar daerah membuat upaya publikasi kreatif, seperti membuat stiker terkait PON XXI.

Setelah itu Kabid Media dan Humas A.Effendi Soen memimpin diskusi yang diikuti seluruh bidang Media dan Humas KONI provinsi. Effendi mengawali dengan laporan perkembangan ringkas terkait PON XXI Aceh-Sumut.

Dijelaskan juga tentang Lambang dan maskot PON XXI Aceh-Sumut beserta situs resminya, ponxxi-acehsumut.id. Pada pertemuan itu, ada kegelisahan terkait akreditasi jurnalis. KONI Pusat menyampaikan optimistis akreditasi PON yang akan datang mengingat sudah bekera sama dengan CLOIT asal Korea Selatan.

CLOIT akan mendukung Games Management System (GMS), Games Result System (GRS), Timing & Scoring, Integration System dan sebagainya di Indonesia. Perusahaan asal Korea Selatan itu merupakan salah satu perusahaan teknologi terbaik di dunia dengan pengalaman lebih dari 35 tahun mendukung kompetisi olahraga kelas dunia, Olimpiade, Asian Games, Piala Dunia, Universiade dan sebagainya.

PON XXI Aceh-Sumut 2024 nanti, CLOIT akan bekerja sama dengan perusahaan anak bangsa, PT.Sarana Insan Muda Selaras (SIMS). Targetnya ada ‘Transfer Knowledge’ dari perusahaan kaliber internasional kepada Bangsa Indonesia. Setidaknya, SIMS telah berhasil mendukung Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jambi 2023.

Selain itu, diharapkan juga agar seluruh bidang Media dan Humas KONI Provinsi membuat tulisan, foto dan video terkait profil kontingen provinsinya masing-masing.

Di luar itu bidang Media dan Humas KONI Pusat mencatat beberapa masukan dari KONI Provinsi. Misalnya, KONI Jambi menyarankan untuk diselenggarakannya lomba guna mendorong munculnya publikasi dan konten yang bagus. Terkait akreditasi dan kuota jurnalis juga menjadi catatan. Beberapa KONI Provinsi lainnya juga memberikan masukan bermanfaat.

bimtek pendaftaran
Berita

Bimtek Pendaftaran Kepesertaan PON XXI Aceh-Sumut Tahun 2024 Resmi Dibuka

Persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara Tahun 2024 terus dilakukan. Salah satunya, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Pendaftaran Kepesertaan PON XXI Aceh-Sumut Tahun 2024 resmi dibuka oleh Wakil I Ketua Umum (Waketum I) KONI Pusat sekaligus Ketua Panitia Pengawas dan Pengarah (Panwasrah) PON XXI Aceh-Sumut Tahun 2024 Mayjen TNI Purn Dr.Suwarno, pada 8 Januari 2024, di The Bridge Function Rooms, Jakarta.  

Sebagaimana judulnya, Bimtek kali ini membahas tentang pendaftaran peserta. Peserta yang hadir sebanyak 80 operator dari 35 KONI Provinsi dan Panitia Besar (PB.) PON wilayah Aceh dan Sumut. 

Dalam sambutannya Waketum I KONI Pusat menyampaikan tujuan sekaligus harapan dari Bimtek kali ini, yakni tidak terjadinya kesalahan dalam pendaftaran peserta.  “Saya berharap pada PON XXI Aceh-Sumut ini tidak terjadi kesalahan kembali dalam peng-inputan data  peserta pada pendaftaran yang pernah terjadi pada PON sebelumnya”, tegas Suwarno.

Pada hari dimulainya Bimtek, Ketum KONI Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman sempat hadir meninjau pelaksanaan kegiatan. 

Merujuk peraturan tentang PON, PB.PON  wajib menyiapkan sistem pendaftaran peserta dan menerbitkan buku petunjuk pengisian serta mendistribusikan ke KONI provinsi selambat-lambatnya 1 (satu) tahun sebelum penyelenggaraan PON berlangsung. 

Pendaftaran peserta PON dibagi dalam 3 (tiga) tahapan, yaitu ;

1. Tahap Pertama (I) ; Pendaftaran cabang olahraga, nomor pertandingan/ perlombaan, nama-nama atlet peserta yang didaftarkan (longlist) yang akan diikutsertakan pada PON dengan rentang waktu 9 bulan sampai dengan 6 bulan sebelum penyelenggaraan 

2. Tahap Kedua (II) ; Pendaftaran nama-nama atlet dan official final dalam rentang waktu 6 bulan sampai dengan 3 bulan penyelenggaraan PON.  Atlet yang didaftarkan pada tahap ini adalah atlet yang tercantum pada longlist dan telah diabsahkan. 

3. Tahap Ketiga (III) ; Pendaftaran lengkap dan terakhir (atlet dan ofisial) Kontingen untuk diakreditasi paling lambat 1 (satu) bulan sebelum waktu penyelenggaraan PON. 

Pendaftaran yang tidak sesuai dengan tahapan sebagaimana dimaksud pada ayat (2) tidak akan diterima.

koni seluruh indonesia
Berita

Ketum KONI Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman Pimpin Rapat KONI Seluruh Indonesia

Mengawali tahun 2024, Ketum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman memimpin rapat koordinasi dengan KONI Provinsi di Indonesia. Ke-38 provinsi di Indonesia akan berpartisipasi pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Tahun 2024 di Aceh dan Sumatera Utara, termasuk diantaranya Daerah Otonom Baru (DOB).

Ketum KONI Pusat menegaskan bahwa tanggal pelaksanaan PON XXI masih pada 8-20 September 2024. Adapun hanya keputusan Presiden RI yang dapat merubah tanggal tersebut.

“Semoga Kerja keras kita yang sudah kita rintis sekian tahun, khususnya untuk mempersiapkan PON XXI Tahun 2024 di Aceh – Sumatera Utara dapat terus kita laksanakan dengan sebaik-baiknya dengan kualitas koordinasi antara KONI Pusat, KONI Provinsi, dan KONI Aceh serta KONI Sumut sebagai tuan rumah dalam pelaksanaan PON XXI,” kata Ketum KONI Pusat.

“Saya berharap masing-masing KONI Provinsi, terutama KONI yang telah menentukan atlet-atlet yang lolos Babak Kualifikasi PON XXI dapat mempersiapkan sebaik-baiknya,” tambah Ketum KONI Pusat. Harapannya, PON yang akan datang akan sukses secara prestasi dengan banyaknya pemecahan rekor.

Targetnya, PON XXI harus lebih sukses dari PON sebelumnya sehingga persiapan juga harus lebih baik. “Persiapan PON di setiap daerah tidak sama, tetapi harus lebih baik dari PON XX/2021 di Papua yang lalu.,” tegas Marciano sambil berpesan membangun koordinasi yang baik dengan pemerintah provinsi.

“Terima kasih kepada Ketua Panitia Besar PON XXI wilayah Aceh dan Sumut, serta KONI Aceh dan Sumut yang telah menjadi tuan rumah dengan baik dalam acara Chef de Mission (CdM) Meeting PON XXI 2024 pertama.,” ujar Ketum KONI Pusat.

Dijelaskan juga bahwa, KONI Pusat telah melaporkan perkembangan CdM Meeting pertama kepada Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo. Saat ini, Menpora tengah menunggu waktu untuk membahas perkembangan PON XXI 2024 pada Ratas yang dipimpin Presiden Joko Widodo.

Pada pertemuan itu, Ketum KONI Pusat mengajak seluruh KONI Provinsi turut aktif untuk kampanye PON XXI/2024 Aceh-Sumut. Salah satu yang diapresiasi adalah KONI Sulteng atas upaya memeriahkan PON XXI melalui ‘Fun Run 5K Negeri Seribu Megalit’ di Kota Palu pada 23 Desember 2023. Saat itu, Ketum KONI Pusat turut hadir membuka resmi kegiatan tersebut. Diharapkan kegiatan tersebut dapat hadir di provinsi lainnya.

Dari beberapa masukan KONI Provinsi, sebagian besar berharap adanya percepatan Surat Keputusan (SK) terkait atlet-atlet yang lolos Babak Kualifikasi (BK.) PON XXI/2024 Aceh-Sumut sebagai dasar pengajuan anggaran ke pemerintah provinsi. Faktanya, belum semua cabang olahraga melaporkan kepada KONI Pusat tentang hasil BK.PON. Alhasil, KONI Pusat berencana membuat SK secara bertahap sambil menunggu perkembangan data dari cabang olahraga.

Selain itu, empat KONI DOB juga berharap SK terkait Wildcard yang menjadi hak mereka sebagai KONI baru.

Terkait persiapan, kondisi yang sangat disayangkan terjadi pada KONI Maluku Utara. “Kendala terjadi kisruh pemerintahan provinsi karena APBD belum disahkan. Sampai dengan saat ini, anggaran KONI Maluku Utara untuk PON XXI sebanyak Rp 0, padahal kami sudah melakukan koordinasi sejak awal,” jelas Ketum KONI Maluku Utara Djasman Abubakar.

“KONI Pusat akan segera menindaklanjuti dan mengkoordinasikan dengan pihak-pihak terkait termasuk dengan Kementerian Dalam Negeri terkait dengan anggaran agar bisa dicairkan tidak terlalu terlambat sehingga tidak mengganggu pelaksanaan Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) dan rangkaiannya,”

Di luar itu, ada juga kendala persiapan kontingen untuk PON XXI/2024 yang disampaikan KONI DKI Jakarta. Mengingat adanya Pemilu, Ketum KONI DKI Jakarta, Hidayat Humaid jelaskan bahwa beberapa fasilitas latihan digunakan untuk kegiatan terkait pesta demokrasi tahun ini.

Terdampaknya Pelatda juga dirasakan oleh KONI Aceh. Pasalnya Stadion Harapan Bangsa yang akan menjadi tempat pembukaan PON XXI sudah ditutup guna pekerjaan kontruksi. Beberapa Pelatda yang semula digelar di kompleks tersebut, akhirnya diarahkan ke tempat lain.

Berita baik juga muncul dari pertemuan tersebut. Waketum KONI Aceh Teuku Rayuan Sukma menyampaikan bahwa Sekum KONI Aceh M.Nasir telah resmi dilantik sebagai Kadispora Aceh sehingga tengah ada restrukturisasi keorganisasian. “Mudah-mudahan dengan Pak Nasir jadi Kadispora Aceh, banyak perubahan yang baik.” sebut Rayuan, khususnya terkait PON XXI/2024.

Dari Sumut, disampaikan Waketum KONI Sumut Prof.Agung Sunarno bahwa sejauh ini persiapan PON XXI/2024 berjalan dengan baik, dalam hal atlet dan penyelenggaraan.

Persiapan terus dilakukan tanpa henti, bahkan di waktu yang bersamaan dengan rapat virtual tersebut, Bimbingan Teknis (Bimtek) Pendaftaran Kepesertaan PON XXI Aceh-Sumut di The Bridge Function Rooms, Jakarta.

Bahkan semangat PON XXII/2028 di NTB-NTT sudah terasa pada pertemuan yang mengawali tahun 2024. Waketum KONI NTT Aldred Bria Seran sampaikan harapannya agar SK Kemenpora terkait tuan rumah PON XXII/2028 dapat segera terbit tahun 2024 agar dapat mencicil persiapan.